[1/11/2020/LPPM-Umuslim] Kemajuan teknologi maju begitu pesatnya, sehingga bisa digunakan dalam berbagai segi kehidupan manusia. Terutama dalam berbisnis, bisnis saat ini akan lebih cepat berkembang dengan menggunakan internet. Siapa sangka, ternyata teknologi internet juga bisa digunakan dalam dunia petani tambak.
Inilah yang disosialisasikan oleh Imam Muslem bersama dengan Tim Pengabdiannya di desa Jangka Masjid Kecamatan Jangka, kabupaten Bireuen. Dengan mengusung judul kegiatan “Sosialisasi Teknologi Otomatisasi Bertenaga Surya berbasis Internet of Things pada tambak udang vanamei di desa jangka Masjid,” para dosen dari universitas Almuslim ini memberikan sosialisasi terkait teknologi yang bisa dimaksimalkan pada tambak vanamei saat ini.
Desa Jangka Mesjid yangmerupakan desa dengan lokasi geografis berapa di pesisir pantai, sebagian besar warganya bekerja sebagai nelayan dan pelaku budidaya Ikan dan udang. Salah satu komoditas unggulan desa ini adalah udang vanamei.
Namun masalahnya adalah selama ini para warga masih mengguakan teknik manual dan konvensional dalam bekerja, maka dari itu kegiatan sosialisasi teknologi selama satu bulan dari 1 Oktober 2020 sampai dengan 30 Oktober 2020, akan memberikan dampak positif bagi pelaku usaha udang vanamei di masa depan. Melalui teknologi otomatisasi bertenaga surya berbasis Internet of Things (IoT), para pelaku usaha ini tidak harus mendatangi tambak lagi untuk berkerja. Akan tetapi cukup dengan menggunakan smartphone, segala aktifitas bisa dilakukan dari jarak jauh.***