7 Dekan Universitas Almuslim Dilantik

Reporter NB

Segala puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat, hidayah, dan karunia-Nya kepada kita semua. Shalawat dan salam senantiasa tercurah kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat, dan seluruh pengikutnya hingga akhir zaman.

Dengan penuh rasa syukur dan kebahagiaan, saya, Dr. Afkar, S.Pd., M.Pd., selaku Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Almuslim, menyampaikan ucapan selamat yang tulus dan hangat kepada Bapak/ Ibu Dekan Yaitu Dekan Fakultas Pertanian Ibu Dr. Elfiana, M.Si; Dekan FKIP yaitu ibu Dr. Sari Rizki, M.Psi; Dekan Fakultas Teknik yaitu Bapak Muhammad Yanis, S.T.,M.T; Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik bapak Jamaluddin, SE., M.Si,Ak.C.A; Dekan Fakultas Ekonomi bapak Muhammad Rasyidin, S.E,. M.Sc,.AFA; Dekan Fakultas Komputer bapak Riyadhul Fajri, M.Kom; Dekan Fakultas Kesehatan Ibu Siti Rahmah, M.Kes  Universitas Almuslim yang baru saja dilantik untuk masa bakti 2025–2029.

Pelantikan ini merupakan momentum penting dalam perjalanan kelembagaan dan akademik Universitas Almuslim. Kami menyambut dengan penuh optimisme dan harapan besar terhadap kepemimpinan baru yang akan membawa fakultas menuju arah yang lebih progresif, inklusif, dan berdaya saing di tingkat nasional maupun internasional.

Sebagai bagian dari keluarga besar Universitas Almuslim, kami di LPPM sangat antusias untuk menjalin kolaborasi yang lebih erat dan strategis bersama kepemimpinan fakultas dalam mengembangkan kegiatan tridharma perguruan tinggi, khususnya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Kami percaya bahwa sinergi antara fakultas dan LPPM akan menghasilkan karya-karya inovatif yang berdampak nyata bagi masyarakat dan pembangunan daerah.

Pelantikan ini tidak hanya sekadar seremoni, melainkan juga bentuk amanah dan tanggung jawab moral yang besar. Kami yakin, dengan pengalaman, integritas, dan dedikasi yang dimiliki oleh Bapak/Ibu Dekan, fakultas akan mampu menjawab tantangan zaman serta mengakselerasi transformasi pendidikan tinggi yang bermutu dan relevan dengan kebutuhan masyarakat, ujar, Sekretaris LPPM Rahmi Hayati, M.Pd

Kami juga berharap agar kepemimpinan yang baru dapat terus mendorong terciptanya budaya akademik yang sehat, peningkatan kualitas SDM dosen dan mahasiswa, serta penguatan jejaring kerjasama lintas sektor demi kemajuan institusi yang berkelanjutan.

Akhir kata, kami mengucapkan selamat menjalankan amanah dengan penuh keikhlasan, semangat, dan kebijaksanaan. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk, kekuatan, dan keberkahan dalam setiap langkah pengabdian Bapak/Ibu Dekan selama periode kepemimpinan ini.

Dr. Afkar, S.Pd., M.Pd.
Kepala LPPM Universitas Almuslim

By admin