Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) merupakan suatu bentuk pendidikan dengan cara memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa untuk hidup di tengah-tengah masyarakat di luar kampus, dengan secara langsung mengidentifikasi serta menangani masalah-masalah pembangunan yang dihadapi. KKM dilaksanakan oleh perguruan tinggi dalam upaya meningkatkan isi dan bobot pendidikan bagi mahasiswa dan untuk rnendapatkan nilai tambah yang lebih besar pada pendidikan tinggi.
Berdasarkan hasil observasi yang kami lakukan selama ± 5 hari di di lokasi KKM, maka permasalahan yang ada di Desa Deah Teumanah yang terbagi ke dalam beberapa bidang yaitu bidang Pertanian, bidang Keguruan dan Ilmu Pendidikan, bidang Teknik informatika, dan bidang ekonomi pembangunan.
Tim Dosen yang melaksanakan pengabdian masyarakat di desa tersebut bersama-sama mahasiswa dan warga masyarakat setempat berusaha mengatasi masalah tersebut dengan melibatkan pakar di bidangnya masing-masing. Diharapkan semua masalah dapat terselesaikan selama berlangsungnya kegiatan KKM dan akan dilanjutkan setelah program KKM selesai bila masalah belum teratasi.