News.LPPM Umuslim. Pembelajaran IPA merupakan salah satu subjek paling panting dalam dunia pendidikan. Namun disebabkan pemanfaatan sarana dan prasarana yang kurang memadai membuat pembelajaran IPA masih kurang optimal.
Kondisi ini diperparah dengan terdapat guru yang masih belum mampu memaksimalkan perancangan dan pengembangan KIT alat peraga praktik (APP) sebagai solusi untuk pemecahan masalah dalam meningkatkan mutu dan kualitas pembelajaran IPA.
Menyikapi permasalahan tersebut, maka Dosen dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang dipimpin oleh Rahmi, M.Pd dan 4 anggotanya melakukan kegiatan pengabdian dengan rangkaian kegiatan : Training Motivasi, Aplikasi Kemampuan dan Ketrampilan pengembangan produk, yang dilaksanakan melalui “pelatihan perancangan dan pengembangan alat peraga praktik IPA, pengujicobaan produk dalam proses pembelajaran IPA dilakukan melalui “Simulasi penggunaan alat peraga praktik dalam proses pembelajaran IPA”, penentuan kelayakan penggunaan dalam proses pembelajaran, dilaksanakan melalui “Pembinaan dan mengevaluasi penggunaan Alat Peraga Praktik (APP).
Melalui kegiatan pengabdian ini diharapkan mampu menjadi solusi untuk perkembangan dan pengoptimalan sistem pembelajaran IPA, terutama di sekolah SMP Negeri 3 Makmur.***