Banyak dari kita yang sudah bisa membaca Al Quran namun tidak memperhatikan tajwidnya. Makhrajul hurufnya, panjang pendeknya, hukum bacaanya sering tidak di perhatikan. Padahal saat kita membaca Al Quran dan kita salah dalam tajwidnya itu menyebabkan kita merubah arti dari Al Quran itu sendiri, Bahaya kalau kita salah dalam mengartikannya. Maka dari itu ilmu tajwid sangat penting untuk di pelajari semoga pembahasan kita hari ini tentang tajwid dapat bermanfaat. Kegiatan ini dilakukan bagi para pemuda desa pante baro selama 2 bulan, di laksanakan oleh Najmuddin, MA salah satu dosen pendidikan agama Islam Universitas Agama Islam.
Pertama bahas pengertian dari tajwid itu sendiri. Ilmu tajwid adalah sebuah disiplin ilmu yang menguraikan dan mempelajari cara bacaan Al Quran dengan baik dan benar. Materi selanjutnya diajarkan dalam kegiatan ini adalah masalah Makharijul Huruf, wakaf dan ibtida’, Mad, Dan hukum nun Sukun. Imam menasah menyatakan sangat bersyukur, dosen universitas Al muslimbisa meringankan beban tugas bidang keagamaan.