News.LPPM Umuslim. (09/05/2022). Sejumlah Proposal penelitian dosen Universitas Almuslim (Umuslim) Bireuen dinyatakan lulus seleksi pendanaan hibah Penelitian yang diselenggarakan Kemendikbudristek, demikian disampaiakan Ketua LPPM Umuslim drh, Yusrizal Akmal, MSi berdasarkan keputusan Dirjen Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kemdikbudristek, yang dikeluarkan Senin (9/5/2022).
Menurutnya ada sejumlah dosen yang memenangkan hibah pendanaan tahun ini dengan berbagai skema kategori. Yusrizal menambahkan, Terdapat berbagai jenis hibah atau skema penelitian dan pengabdian yang berhasil dimenangkan dosen Umuslim tahun ini antara lain: Hibah Penelitian kerjasama Antara Perguruan Tinggi (PKPT), Penelitian dasar Unggulan Perguruan Tinggi (PDUPT), Penelitian Tesis Magister (PTM) dan Program Kemitraan masyarakat (PKM).
Adapun nama dosen dan jenis hibah yang dinyatakan lolos untuk pendanaan Tahun Anggaran 2022 antara lain: drh. Yusrizal Akmal, S.K.H., M.Si , dan Rindhira Humairani, S.Pi., M.Si jenis hibah Penelitian Kerjasama Antar Perguruan Tinggi (PKPT), Dr. Halus Satriawan, SP., M.Si dan Ir. Zahrul Fuady, SP., MP (Penelitian Dasar Unggulan Perguruan Tinggi (PDUPT), Dr. Rer. Nat. Ernawita, M.Sc, Dr. Cut Azizah, MT, Dr. Rahmi Novalita, M.Pd, Dr. Rahmat Abbas, S.Pt., M.Si, Dr. Halus Satriawan, SP., M.Si (hibah Penelitian Tesis Magister (PTM) serta Rindhira Humairani, S.Pi., M.Si hibah pengabdian Program Kemitraan Masyarakat (PKM), pungkasnya@.